NarasiKepri.com, Batam – Dalam menjaga kondisi motor tetap optimal, menguras tangki motor secara berkala sangat dianjurkan. Hal ini disampaikan oleh Dody Irawan dari bengkel D-Garage di Tanjung Priok, Jakarta Utara.
Menurut Dody, tangki motor merupakan area tertutup yang rentan menyimpan uap air dan kotoran. Jika tangki terlalu kotor, dapat menyebabkan timbulnya karat yang akhirnya bisa membuat tangki bocor.
“Komponen seperti fuel pump juga rawan mengalami kerusakan jika tangki tidak terawat dengan baik,” tambah Dody.
Ia menyarankan untuk menguras tangki setiap tahun atau maksimal setiap dua tahun pemakaian untuk mencegah masalah tersebut.
Prosedur ini tidak hanya membersihkan tangki dari kotoran, tetapi juga memeriksa kondisi fisik tangki apakah ada kebocoran atau tidak.
Dody juga menekankan bahwa ada situasi tertentu yang memerlukan pengurasan tangki segera, seperti saat motor terkena banjir. Air dan lumpur yang masuk ke dalam tangki dapat membahayakan jika tidak segera diatasi.
“Melakukan pengurasan tangki secara rutin adalah langkah pencegahan yang baik untuk menjaga kinerja motor dan menghindari biaya perbaikan yang mahal,” tandasnya.
Dengan perawatan yang tepat, pemilik motor dapat memastikan bahwa kendaraan mereka tetap dalam kondisi prima untuk digunakan setiap hari.
Sumber: otoseken