- Advertisement -

Hujan Deras Sebabkan Longsor di TPU Taman Langgeng Baloi Batam, Puluhan Makam Terdampak

Friday, April 25, 2025

Wajib dibaca

NarasiKepri.com, Batam – Hujan deras yang mengguyur Kota Batam mengakibatkan longsor di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Taman Langgeng, Baloi Kolam, Sungai Panas, pada Jumat, 21 Juni 2024. Longsor tersebut menyebabkan puluhan makam rusak dan tertimpa tanah.

Sekretaris Pemakaman Taman Langgeng Sungai Panas, Adi Susanto, mengatakan bahwa longsor diketahui setelah warga sekitar melaporkan kejadian pada pukul 09.45 WIB.

“Kemungkinan longsor terjadi karena hujan deras yang turun sejak tadi malam,” jelas Adi.

Sekitar 10 makam terdampak langsung dan 28 makam lainnya tertimpa longsoran. Dari total 17 ribu makam yang terdata pada tahun 2024, diperkirakan sekitar 50 makam terkena dampak.

“Kami masih melakukan pendataan. Dugaan kami ada sekitar 50 makam yang tertimpa maupun terdampak,” ungkapnya.

Adi menjelaskan bahwa makam yang terdampak sudah tercampur, sehingga pembersihan harus dilakukan dengan hati-hati.

“Tadi ada pohon tumbang di sini, makanya sekarang sedang dilakukan pembersihan oleh warga sekitar dan ahli waris,” ujarnya.

Proses evakuasi dilakukan secara manual karena lokasi tidak memungkinkan alat berat masuk. Pengurus makam juga berkoordinasi dengan dinas terkait dan pemerintah akan mengecek lokasi besok.

“Pemerintah akan memberikan opsi apakah makam yang tercampur akan dimakamkan ulang di satu lokasi khusus secara bersamaan,” ujarnya.

“Yang jelas nanti menunggu kesepakatan dengan ahli waris,” tambahnya.

Sementara itu, delapan ahli waris sudah datang ke pemakaman untuk membantu pembersihan area yang terkena longsor.

“Kami sudah menghubungi satu per satu ahli waris dan masih menunggu yang lainnya untuk pendataan,” ujarnya.

Penulis: Dilla Kaban

Baca Juga :  Waspada Hujan Petir: Prakiraan Cuaca Kota Batam oleh BMKG untuk Hari Rabu

Lebih Banyak Artikel

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Artikel Terbaru