- Advertisement -

Mengungkap Sejarah dan Kisah Legendaris Patung Merlion Singapura

Monday, April 28, 2025

Wajib dibaca

NarasiKepri.com, Singapura – Patung Merlion, sebuah ikon yang tak tergantikan bagi negara kota Singapura, mempesona ribuan pengunjung setiap tahun dengan keunikan dan sejarahnya yang mendalam.

Berdiri di jantung kota Singapura, patung ini tidak hanya menjadi pusat perhatian pariwisata, tetapi juga sebuah simbol yang merangkul sejarah panjang negara ini.

Sejarah Patung Merlion dimulai ketika Fraser Brunner, seorang kurator di Van Kleef Aquarium, merancang patung ini sebagai lambang untuk Dewan Pariwisata Singapura.

Brunner menggambarkan kepala singa pada Patung Merlion sebagai representasi dari singa yang pernah dilihat oleh Pangeran Sang Nila Utama pada saat penemuan kembali Singapura pada abad ke-11.

Patung setinggi 8,6 meter ini tidak hanya mencakup elemen singa, tetapi juga menggabungkan tubuh ikan, menggambarkan akar Singapura sebagai desa nelayan. Nama “Merlion” sendiri berasal dari kata “Mer” yang berarti “Laut” dalam bahasa Inggris.

Pertama kali dibangun oleh pengrajin Singapura, Lim Nang Seng, antara tahun 1971 dan 1972, Patung Merlion memiliki berat sekitar 70 ton dan diresmikan oleh Perdana Menteri Lee Kuan Yew pada 15 September 1972, berdiri megah di mulut Sungai Singapura.

Namun, pembangunan Jembatan Esplanade pada tahun 1997 memaksa patung ini dipindahkan ke Taman Merlion saat ini pada tahun 2002. Perpindahan ini menjadi langkah penting untuk memastikan patung ini tetap menjadi daya tarik utama Singapura.

Meskipun mengalami cobaan saat terkena petir pada 2009, Patung Merlion segera dipulihkan dan tetap menjadi bagian tak terpisahkan dari lanskap Singapura yang menakjubkan.

Kini, Merlion Park tempat patung ini berdiri, menjadi magnet bagi wisatawan yang ingin menelusuri sejarah dan keindahan budaya yang terkandung dalam patung ini.

Baca Juga :  Luthfillah Ibsan dan Nikeisha Michaela Terpilih sebagai Duta Wisata Encik dan Puan Kota Batam 2024

Editor: Denni Risman

Lebih Banyak Artikel

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Artikel Terbaru