- Advertisement -

Setelah Dua Tahun Hilang, Puing-Puing Helikopter Polairud Ditemukan di Perairan Belitung Timur

Friday, April 25, 2025

Wajib dibaca

NarasiKepri.com, Belitung – Setelah dua tahun pencarian, lokasi jatuhnya helikopter Polairud Polri seri NBO 105/P1103 yang hilang pada November 2022 akhirnya ditemukan.

Penemuan ini terjadi pada Minggu (14/7/2024) sekitar pukul 11.00 WIB oleh seorang nelayan bernama Irwan Ivan, warga Desa Baru, Kabupaten Belitung Timur.

Irwan menemukan puing-puing helikopter tersebut sekitar tiga mil dari daratan Manggar, di sekitar Perairan Karang Tiga, saat sedang mengangkat bubu ikan.

Awalnya, ia mengira bahwa bubu ikannya tersangkut karang, namun ternyata yang ditemukan adalah puing-puing helikopter Polairud.

“Saya pikir karang, ternyata pas diangkat adalah puing-puing helikopternya. Lalu saya angkat ke perahu saya,” kata Irwan seperti dikutip posbelitung.co, Senin (22/7/2024).

Setelah penemuan tersebut, Irwan melaporkan temuannya kepada aparat terkait, termasuk Basarnas.

Ia juga turun ke dasar laut untuk mengecek apakah ada puing-puing lainnya dan menemukan banyak serpihan helikopter, termasuk kursi dan sebuah kotak berwarna kuning yang berat.

Helikopter NBO 105 milik Korps Polairud Baharkam Polri dilaporkan hilang kontak di wilayah perairan Kabupaten Belitung Timur pada Minggu (27/11/2022) siang.

Pencarian sebelumnya resmi ditutup pada Selasa (6/12/2022). Hanya jenazah Co-pilot Briptu Lasminto, Mekanik Teknis Bripka Joko Mudo, dan Mekanik Teknis Bripda Khoirul Anam yang ditemukan.

Pencarian dilanjutkan pada Sabtu (20/7/2024). Tim SAR Gabungan memulai upaya untuk menemukan jasad pilot AKP Arif Rahman Saleh dan bangkai helikopter yang hilang kontak.

Penemuan puing-puing ini memberikan harapan baru dalam upaya pencarian yang telah terhenti lebih dari setahun.

Penulis: redaksi

Baca Juga :  Kloter Terakhir Jemaah Haji Provinsi Riau Berangkat dari Embarkasi Batam

Lebih Banyak Artikel

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Artikel Terbaru