- Advertisement -

Singapura Jadi Negara dengan Paspor Terkuat di Dunia, Berikut Daftar 10 Besar Paspor Terkuat 2024

Friday, April 25, 2025

Wajib dibaca

NarasiKepri.com, Batam – Paspor merupakan salah satu simbol penting dalam diplomasi dan kekuatan global suatu negara, yang memungkinkan warganya bepergian dengan lebih mudah ke berbagai belahan dunia.

Berdasarkan laporan terbaru dari Visa Guide Passport Index, sepuluh negara menduduki peringkat teratas dalam daftar paspor terkuat di dunia.

Penilaian ini dilakukan berdasarkan jumlah akses bebas visa, visa-on-arrival (VOA), dan eVisa yang dimiliki oleh pemegang paspor dari negara-negara tersebut.

Baca juga: Bertemu dengan Warga Lubuk Baja Batam, Amsakar Achmad dan Li Claudia Chandra Paparkan 7 Program Prioritas

Di peringkat pertama, Singapura berhasil menobatkan diri sebagai negara dengan paspor terkuat di dunia dengan skor 91,27.

Warga Singapura memiliki kebebasan untuk memasuki 160 negara tanpa memerlukan visa, serta fasilitas visa elektronik (eTA) untuk 9 negara lainnya.

Hanya 17 negara yang masih mewajibkan visa bagi pemegang paspor Singapura, dan tidak ada satu negara pun yang melarang masuk warga Singapura.

Baca juga: Pencarian Korban Tenggelam Muchammad Johari di Perairan Batam-Singapura Dihentikan Setelah 7 Hari

Spanyol menempati posisi kedua dengan skor 90,60, menawarkan akses bebas visa ke 107 negara dan eTA di 11 negara. Di Eropa, paspor Spanyol dikenal sebagai salah satu yang paling kuat.

Prancis berada di peringkat ketiga dengan skor 90,53, memberikan kebebasan masuk tanpa visa ke 104 negara dan eTA di 12 negara.

Sementara itu, Italia mengikuti di posisi keempat dengan skor 90,31, yang memungkinkan akses bebas visa ke 106 negara.

Hungaria berada di posisi kelima dengan skor 90,28, di mana warganya dapat mengakses 100 negara tanpa visa, serta fasilitas eTA di 11 negara. Jerman dan Austria menduduki peringkat keenam dan ketujuh dengan skor masing-masing 90,27 dan 90,18, menawarkan akses bebas visa ke lebih dari 100 negara.

Baca Juga :  Hamas Terima Usulan Gencatan Senjata 7 Bulan di Gaza Palestina

Belanda berada di posisi kedelapan dengan skor 90,10, memberikan akses ke 107 negara bebas visa. Sementara itu, Swiss dan Luksemburg menempati peringkat kesembilan dan kesepuluh dengan skor 89,92 dan 89,91.

Dengan paspor-paspor ini, warga negara dari 10 besar negara tersebut menikmati kebebasan luar biasa dalam hal mobilitas internasional, yang mencerminkan kekuatan diplomasi mereka di panggung dunia.

Penulis: redaksi
Sumber: cnbc

Lebih Banyak Artikel

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Artikel Terbaru